• Kamis, 28 September 2023

6 Trik Supaya Presentasi PowerPoint Kamu Tidak Membosankan, Caranya Mudah Kok!

- Senin, 18 September 2023 | 19:01 WIB
Ilustrasi: Menggabungkan cerita dengan visual menciptakan dampak yang kuat untuk materi presentasi kamu. (Freepik/Rawpixel)
Ilustrasi: Menggabungkan cerita dengan visual menciptakan dampak yang kuat untuk materi presentasi kamu. (Freepik/Rawpixel)

PejuangKantoran.com - Presentasi adalah cara sempurna untuk mengomunikasikan ide, proposal, dan fakta kepada audiens internal bisnis serta pemangku kepentingan eksternal.

Namun, seperti hal lain yang tidak boleh ketinggalan zaman, presentasi juga harus diperbarui agar sesuai dengan tren terkini dan tetap dapat meningkatkan keterlibatan dengan penerima pesan.

Untuk membantumu membuat presentasi perusahaan, berikut adalah beberapa trik untuk membuat presentasi PowerPoint terlihat lebih menonjol.

Baca Juga: Ingin Bekerja dengan Budaya Kerja yang Kuat, Pastikan 6 Core Values Ini Ada di Tempat Kerja!

1. Presentasi digital dengan ilustrasi kreatif dan personal

Berkat maraknya tayangan slide digital seperti PowerPoint, kamu tidak perlu lagi membawa slide cetak ke rapat. Selain nyaman, cara ini juga interaktif dan memungkinkan pembaruan waktu secara real time. 

Hanya saja, jangan ganti semua foto asli dengan grafik digital. Sebaliknya, fokuslah pada gambar perusahaan, penawaran, pasar, dan pelanggan, bukan pada foto stok. Secara bersamaan, tambahkan ilustrasi sesuai merek yang kamu usung.

Jangan lupa sesuaikan dengan klien yang akan diberikan presentasi. Bayangkan presentasi anggaran bank dengan latar belakang bunga berwarna-warni. Nggak cocok, kan? Hal ini akan melemahkan citra profesional perusahaan. 

2. Bercerita secara visual

Menggabungkan cerita dengan visual dalam PowerPoint menciptakan dampak yang kuat karena dapat meningkatkan efektivitas dan daya ingat pesan.

Untuk membangkitkan emosi yang diinginkan, pilih gambar yang selaras dengan latar belakang bisnismu. Pastikan visual melengkapi, bukan sekadar mengulangi narasi.

Kamu juga dapat menggunakan video seperti penjelasan atau studi kasus jika diperlukan untuk memanfaatkan kekuatan konten video. Jangan ragu untuk tampil tidak seperti presentasi lainnya.

3. Manfaatkan kekuatan visualisasi data

Dengan jumlah informasi yang banyak, visualisasi data bisa menjadi solusinya. Cara ini akan mengubah data kompleks menjadi konten visual, seperti grafik atau bagan, sehingga menyederhanakan pemahaman dan interpretasi.

Ini juga akan mengubah data numerik menjadi cerita visual yang menarik. Ibaratnya, kamu mengubah spreadsheet yang penuh angka menjadi cerita yang penuh warna, interaktif, dan menarik.

Halaman:

Editor: Felicitas Harmandini

Sumber: Lifehacker

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X