• Kamis, 28 September 2023

Pengaturan Meja Kantor Terbaik Menurut Feng Shui, Supaya Hasil Kerja Lebih Maksimal!

- Selasa, 30 Mei 2023 | 21:22 WIB
Ilustrasi: Meja kerja yang paling direkomendasikan oleh feng shui adalah meja kayu berwarna coklat. (Freepik/Pressfoto)
Ilustrasi: Meja kerja yang paling direkomendasikan oleh feng shui adalah meja kayu berwarna coklat. (Freepik/Pressfoto)

PejuangKantoran.com - Tahukah kamu bahwa posisi furnitur ruangan, keberadaan tanaman, dan penggunaan warna tertentu dapat menentukan kesuksesan dalam karier? Paling tidak menurut aturan feng shui.

Meskipun belum ada bukti ilmiah yang cukup untuk mendukung feng shui, tetapi tidak salahnya pengaturan meja kantor menurut feng shui ini kamu ikuti.

Dengan mendekorasi meja kerjamu berdasarkan feng shui, kamu bisa memiliki meja yang bebas dari kekacauan, menarik dan atraktif, serta memberikan aura positif yang pada akhirnya berguna untuk menjalankan pekerjaanmu.

Baca Juga: 7 Film Biografi Perusahaan Besar di Dunia yang Bisa Ditonton Weekend Ini, Ada Banyak Pelajarannya!

Warna dan bahan meja kerja
Meja kerja yang paling direkomendasikan oleh feng shui adalah meja kayu berwarna coklat. Alasannya karena coklat melambangkan tanah yang menjadi simbol kekuatan dan stabilitas, serta kayu melambangkan pertumbuhan.

Jika tidak bisa memiliki meja kayu berwarna coklat, kamu bisa memilih meja kayu yang dicat dengan elemen tanah.

Bukan penggemar meja kayu? Maka kamu bisa memilih meja dari logam, yang menandakan fokus dan keteraturan. Untuk warna, pilihlah warna kuning, coklat atau oranye. Semua warna ini semua menandakan bumi.

Selain itu, kamu juga bisa memilih warna hitam yang menandakan elemen air dan dapat memberimu banyak inspirasi. Warna hijau atau biru juga bisa dipilih karena merupakan simbol pertumbuhan.

Kamu juga bisa memilih warna metalik atau putih yang melambangkan unsur logam, yang menitikberatkan pada efisiensi dan kejernihan.

Terakhir, kamu bisa memasukkan elemen api atau memilih sesuatu dengan warna merah untuk memastikan gairah dalam bekerja.

Bentuk dan posisi meja kerja

Pengaturan meja kantor menurut feng shui yang utama adalah menghindari menggunakan meja yang sangat kecil untuk menghemat ruang. Ini karena seseorang memerlukan tempat kerja ukuran penuh agar berhasil di pekerjaannya.

Selain itu, harus diperhatikan juga agar satu meja tidak mendominasi seluruh ruangan dan membuatnya terlihat berantakan.

Baca Juga: Mayoritas Gunakan Bahasa Minang, Film Onde Mande Jadi Alternatif Di Tengah Serbuan Film Horor

Posisi meja feng shui yang terbaik adalah posisi memerintah. Artinya, tempatkan meja kerja jauh dari pintu masuk sehingga pintu bisa terlihat dengan jelas seluruhnya saat duduk. Namun, jangan searah dengan pandangan mata. Arah diagonal lebih disukai.

Halaman:

Editor: Felicitas Harmandini

Sumber: Lifestyle Asia

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X